Berkeliling Kota Serang, Dansat Brimob Polda Banten Ikut Serta Dalam Fun Vespa Maung

    Berkeliling Kota Serang, Dansat Brimob Polda Banten Ikut Serta Dalam Fun Vespa Maung

    SERANG - Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin., S.I.K., M.H., turut serta dalam kegiatan Fun Vespa Maung yang dihadiri oleh Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto dan didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nursatari serta para PJU Polda Banten, Selasa (27/09).

    Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh komunitas penggemar motor vespa.

    "Ada sekitar kurang lebih 30 orang peserta yang ikut dan semua berkumpul di Rumah Dinas Kapolda Banten yang menjadi titik start pemberangkatan, " jelas Dansat Brimob Polda Banten.

    Lanjutnya, "Rute awal kami mengelilingi wilayah Kota Serang dan berakhir di Cafe Rumah Prestasi. Kemudian dilanjutkan dengan menyaksikan pertandingan sepak bola Timnas Indonesia vs Curacao".

    Lebih lanjut Dansat Brimob Polda Banten menyampaikan jika kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan komunitas vespa.

    “Sesuai dengan maksud dan tujuan Bapak Kapolda Banten mengadakan kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi antara satu sama lain, terutama dengan komunitas vespa, sehingga komunikasi, kolaborasi, koordinasi yang baik dengan komunitas vespa tetap terjalin, ” tandasnya.

    brimob banten satbrimob polda banten dansat brimob polda banten
    Serang1

    Serang1

    Artikel Sebelumnya

    Sampaikan Ucapan Duka, Den Gegana Satbrimob...

    Artikel Berikutnya

    Satbrimob Polda Banten Lakukan Penjemputan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Cooling System Bhabinkamtibmas Kampung Rawa Bersama Ketua RT dan LMK Ciptakan Pilkada Aman
    Wujudkan Swasembada Pangan, Bhabinkamtibmas Palmerah Bersama Warga Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Lahan Hidroponik
    Rekannya Terlindas Truk Tanah, Puluhan Siswa SD Gelar Aksi di Jalan Raya Salembaran Kosambi
    Tingkatkan Iman dan Takwa, Personel Satbrimob Polda Banten Laksanakan Binrohtal
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!

    Tags